Arti kata kali menurut KBBI

Nomina

ka.li1

  1. n kata untuk menyatakan kekerapan tindakan: dalam satu minggu ini, dia sudah empat -- datang ke rumahku
  2. n kata untuk menyatakan kelipatan atau perbandingan (ukuran, harga, dan sebagainya): harga barang kebutuhan pokok pada tahun ini dua -- lebih mahal daripada harga pada tahun yang lalu
  3. n kata untuk menyatakan salah satu waktu terjadinya peristiwa yang merupakan bagian dari rangkaian peristiwa yang pernah dan masih akan terus terjadi: untuk -- ini ia kena batunya
  4. n kata untuk menyatakan perbanyakan atau pergandaan: dua -- dua sama dengan empat

ka.li2

  • n sungai

ka.li3

  • adv cak barangkali: -- dia sakit

kali4

  • n (ikan) lele

ka.li5

  • n pejabat tinggi di Sulawesi Selatan