Arti kata mata menurut KBBI

Nomina

ma.ta1

  1. n indra untuk melihat; indra penglihat
  2. n sesuatu yang menyerupai mata (seperti lubang kecil, jala): nenek mencoba memasukkan benang ke -- jarum
  3. n bagian yang tajam pada alat pemotong (pada pisau, kapak, dan sebagainya): -- pisau itu perlu dikikir supaya tajam
  4. n sela antara dua baris (pada mistar, derajat, dan sebagainya)
  5. n tempat tumbuh tunas (pada dahan, ubi, dan sebagainya)
  6. n ki sesuatu yang menjadi pusat; yang di tengah-tengah benar
  7. n ki yang terpenting (sumbu, pokok, dan sebagainya): -- pencaharian penduduk desa itu bertani
  8. n Hidm daerah dengan angin cukup tenang dan cuaca baik yang terdapat pada pusat siklon tropis yang sangat kuat dan bentuknya hampir bulat

ma.ta2

  • n satuan ukuran berat untuk candu