Arti kata cukup menurut KBBI

Adjektiva

cu.kup

  1. a dapat memenuhi kebutuhan atau memuaskan keinginan dsb; tidak kurang: ia tidak dapat menabung, gajinya hanya -- untuk biaya hidup sehari-hari; kamar ini -- untuk dua orang
  2. a lengkap; genap (umur, waktu, dan sebagainya): tahun ini umurnya -- setengah abad
  3. a sudah memadai (tidak perlu ditambah lagi): nama saya -- dipanggil Karno saja; jangan khawatir, persediaan --
  4. a lumayan; sedang: untungnya tidak banyak, hanya --
  5. a cak agak kaya; berada; tidak kekurangan: ayahnya orang yang --
  6. adv agak: tadi pagi saya terbangun sudah -- siang; hasilnya -- memuaskan